Disneyland Indonesia Akan Dibangun Di Bandung – Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menjelaskan pada media bahwa pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung akan mulai menjajaki kerja sama guna mewujudkan dibangunnya Disney Land Indonesia dengan beberapa perusahaan besar asal Amerika Serikat (AS) yang termasuk dalam rencana membangun Bandung Teknopolis yang nantinya akan terpusat di wilayah Gedebage – Kota Bandung.
Benarkah Disneyland Indonesia akan dibangun di Bandung? Dalam pertemuannya dengan Robert Blake, Duta Besar AS untuk Indonesia di Kantor Wali Kota Bandung, hari Rabu tanggal 2 April 2014 yang lalu, Blake juga mengatakan bahwa ada beberapa perusahaan asal Amerika yang tertarik untuk menanam investasinya di Bandung Teknopolis.
Blake mengatakan bahwa salah satu perusahaan besar itu adalah perusahaan hiburan, Disney. Kang Emil, demikian sapaan akrab Ridwan Kamil, tidak membantah pada saat ditanya kemungkinan ada perusahaan yang terkenal di dunia dengan ikon Mickey Mouse tersebut akan membangun sebuah wahana hiburan Disneyland di wilayah Kota Bandung.
Menurut Kang Emil, peluang kerjasama tersebut akan dibahas di dalam forum khusus antara Pemerintah Kota Bandung bersama perusahaan-perusahaan asal Amerika Serikat serta universitas-universitas asal AS yang akan membahas dengan rutin berbagai program yang akan dikerjakan. ‘Nanti kita akan tanya apakah (Disneyland) bisa berinvestasi di sini,’ kata Kang Emil di Balai kota Bandung pada Rabu pagi.
Lebih lanjut lagi Ridwan Kamil menambahkan bahwa besar sekali kemungkinan Disneyland akan dibangun di Kota Bandung sebab Kota Bandung adalah salah satu destinasi wisata yang paling populer di Indonesia. Kang Emil juga menambahkan bahwa Bandung itu wisatawannya mencapai 6 juta orang. Sebab leisure market-nya sangat besar, urutan kedua setelah Pulau Bali.
Kita tunggu saja, apakah Disneyland Indonesia akan dibangun di Bandung dalam waktu dekat ini? Jika itu terjadi, maka akan semakin melengkapi destinasi wisata di Kota Bandung yang hingga saat ini termasuk sudah memiliki banyak wahana bermain yang terbilang masih baru, seperti trans studio Bandung, Metro Fantasi Waterpark, Kampung Gajah Wonderland atau berbagai wahana lainnya di Kota Kembang.