CURUG SILAWE MAGELANG, AIR TERJUN EKSOTIS

Sudah pernah berlibur ke Curug Silawe Magelang? Kabupaten Magelang ternyata bukan hanya mempunyai Candi Borobudur saja, tetapi juga memiliki objek wisata lainnya yang masih belum terekspos. Salah satunya yaitu Curug (air terjun) Silawe yang lokasinya berada di wilayah Kecamatan Kajoran. Memang destinasi wisata ini belum terlalu di kenal oleh banyak orang, tidak seperti Curug Sewu yang sudah cukup populer. Namun pesona & keindahan alam yang di tawarkan tempat ini tidak kalah dengan curug (air terjun) yang lainnya.

Curug Silawe Kajoran terletak di bagian selatan wilayah lereng Gunung Sumbing, Dataran Tinggi Dieng dengan ketinggiannya yang mencapai 500 mdpl. Curug yang memiliki ketinggian sekitar 60 meter ini terdiri dari dua aliran. Yang pertama memiliki debit air cukup besar, sedangkan yang kedua memiliki debit air yang kecil.

Curug Silawe Magelang

Image: alfaindonesia.blogspot.com

Untuk yang pertama ini sering disebut dengan nama Curug Silawe, seakan-akan ia seperti Lawe (artinya sarang laba-laba di dalam bahasa Jawa). Di bawah dari curug ini memiliki semacam kolam yang terbentuk karena hempasan air yang jatuh dari atas tebing. Di kolam ini para pengunjung boleh bermain air karena memang kolamnya juga tidak terlalu dalam. Tentu saja airnya sangat sejuk dan menyegarkan saat Anda berenang di kolam bawah Curug Silawe Kajoran ini.

Rute menuju Curug Silawe Magelang ini lumayan jauh. Dari Magelang Anda bisa melalui daerah Krasak, memang cukup jauh perjalanannya. Perjalanan melalui daerah Krasak ini akan menyajikan pemandangan alam yang sangat indah, barisan hijaunya persawahan dengan teraseringnya yang dibatasi oleh perbukitan terlihat jauh dibelakangnya. Keindahan seperti ini akan lebih indah terlihat jika Anda lewat kesini pada masa panen atau sedang masa tanam. Meskipun melalui areal persawahan, tapi udaranya begitu menyegarkan dan tidak panas.

Curug silawe Kajoran

Image: edisas.wordpress.com

Setelah cukup lama memacu kendaraan, Anda akan sampai di perempatan daerah Kalurahan Sutopati, jaraknya mungkin sekitar 2 Km dengan aspal yang masih mulus. Di perempatan di Balai Desa Sutopati, setelah melewati SD Sutopati 2, ambillah jalan yang lurus menanjak. Dari sini jalanannya sudah mulai sempit & apabila 2 mobil berpapasan, maka salah satunya harus berhenti & menepi dahulu.

Meskipun jalannya sudah dilapisi aspal, tapi merupakan kualitas aspal biasa pada umumnya jalanan kampung. Sekitar 1 km kemudian jalanan beraspal habis dan jalan yang dilalui hanya dilapisi dengan tatanan batu saja, sehingga mungkin agak menyulitkan saat mengendalikan kendaraan. Apalagi beberapa tanjakannya begitu curam dan cukup tinggi. Jalur jalan sepanjang 2 km menuju lokasi ini juga menampilkan pesona alamnya yang luar biasa. Baca juga: Daftar Objek Wisata Favorit Di Magelang.

Air Terjun Silawe

Image: mamoereggae.blogspot.com

Perjalanan yang agak melelahkan dan sangat jauh menuju Curug Silawe Magelang ini akan terobati dengan pemandangan eksotis di sekitar Curug. Pemandangannya memang sangat indah dan udaranya yang sejuk memanjakan para pengunjung dan mengobati lelahnya tubuh akibat rutinitas padat sehari-hari. Tunggu apalagi, jika Anda suka berpetualang ke tempat yang masih kurang terekspos, maka Curug Silawe Kajoran ini patut dipertimbangkan.

Terima kasih telah membaca artikel tentang curug silawe. Apabila artikel ini bermanfaat silakan dibagikan, terima kasih.

Related Post "CURUG SILAWE MAGELANG, AIR TERJUN EKSOTIS"

Destinasi Wisata Pantai Cemara Sewu Yogyakarta
Pantai Cemara Sewu - Jika kita akan
Destinasi Wisata Pantai Baru Yogyakarta
Pantai Baru - Pesona alam Yogyakarta memang
Destinasi Wisata Pantai Baron Yogyakarta
Pantai Baron - Kabupaten Kidul merupakan salah
Destinasi Wisata Pantai Trisik Yogyakarta
Pantai Trisik - Siapa sih yang tidak