Keseruan di Danau Ranau Lampung memang tak terlupakan. danau ini merupakan danau terbesar kedua yang ada di daerah Sumatera. Danau yang satu ini terbentuk akibat terjadinya gempa bumi yang dahsyat dan juga letusan sebuah gunung vulkanik. Ada sungai besar yang sebelumnya pernah mengalir di daerah kaki gunung vulkanik berubah jadi jurang. Berbagai macam tanaman termasuk juga semak belukar yang oleh warga setempat disebut sebagai Ranau, tumbuhnya di tepi danau & sisa-sisa gunungnya menjadi Gunung Seminung, yang berdiri tinggi menjulang di samping danau yang mempunyai air bersih ini.
Danau ini terletak pada wilayah perbatasan antara Lampung Barat di Propinsi Lampung dengan Ogan Komering Ulu atau OKU Selatan di wilayah Sumatera Selatan. Danau tersebut mempunyai cuaca dingin. Untuk dapat memasuki danau indah ini, para pengunjung harus membayar 1.000 ruapiah per orangnya ditambah 4.000 rupiah untuk parkir.
Ada sebuah pulau yang disebuat Pulau Marisa terletak di bagian tengah danau. Memiliki sumber mata air panas alami. Pulau ini juga punya air terjun dan daerah pesawahan yang luas, serta sebagian besar lahannya ditutupi oleh hutan yang dihuni oleh beberapa jenis primata. Danau Ranau Lampung terkenal dengan ikanikannya yang berukuran cukup besar. Anda dapat membeli ikan ecara langsung dari nelayan dan menikmati eksotisme alam sekitar Danau sambil makan ikan bakar serta menikmati hangatnya secangkir teh. Jangan lupa juga untuk mampir ke sumber air panas yang di Pulau Marisa. Baca juga: Eksotisme Pantai Pasir Putih Lampung.
Anda dapat menangkap ikan sendiri di danau dan kemudian membakarnya di tepi danau. Aktifitas tersebut sangat mengasyikan. Anda juga bisa membeli ikan secara langsung dari nelayan setempat seperti ikan mujair, ikan Kepor, ikan Kepiat dan ikan Harongan. Harga ikan yang ditawarkan oleh nelayan biasanya jauh lebih murah dibandingkan harga di pasar lokal. Apabila Anda ingin membeli ikan, lebih baik Anda membelinya pada pagi ataupun dini hari sehingga Anda tidak harus menunggu lama. Baca juga: Berlibur Di Teluk Kiluan Lampung.
Untuk berkeliling menikmati pemandangan alam di sekitar danau yang punya luas sekitar 44 km2 ini, para wisatawan bisa menggunakan sebuah perahu motor, yang lebih dikenal dengan Ketek. Tingkat harganya juga bervariasi mulai dari 100.000 rupaih hingga 250.000 rupiah tergantung pada tujuan Anda. Untuk dapat melihat air terjun, Anda harus memakai angkutan darat. Sebaiknya Anda menawar terlebih dulu sebeum menggunakan ketek ini, atau Anda akan dimintai tarif sebesar 600.000 rupiah. Baca juga: Mengunjungi Lembah Hijau Lampung Yang Menarik.
Meskipun lokasinya cukup terpencil, danau Ranau Lampung ini telah mulai dikembangkan. Terdapat sebuah hotel yang sudah dikelola dengan baik oleh PT Pusri yang terletak pada tepi danau. Apabila Anda ingin bermalam di tempat yang jauh lebih murah, Anda dapat menyewa sebuah kamar yang di sediakan dalam rumah penduduk, tarifnya sekitar 30.000 saja per malamnya.